Genangan di Cawang Telah Surut

Minggu, 23 Februari 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 1652

Genangan di Cawang Berangsur Surut

(Foto: Nurito)

Genangan yang terjadi di RW 01, 02, 03, dan 05, Kelurahan Cawang, Kramat Jati, berangsur-angsur surut sejak Minggu (23/2) sore.

Jika dibandingkan pagi tadi, genangan sore ini sudah mulai surut,

Padahal pagi tadi, di wilayah tersebut sempat tergenang hingga ketinggian hampir 100 sentimeter akibat meluapnya Kali Ciliwung.

Lurah Cawang, Didik Diarjo mengatakan, genangan mulai surut pada pukul 15.00 dan kini tersisa sekitar 15 sentimeter saja. Warga juga dilaporkan tidak ada yang mengungsi.

"Jika dibandingkan pagi tadi, genangan sore ini sudah mulai surut. Mudah-mudahan malam nanti sudah surut sampai kering," ujar Didik.

Menurutnya, untuk penanganan pascagenangan, pihaknya menyiapkan 80 petugas PPSU. Petugas PPSU juga ditugaskan memonitor kondisi wilayah dan mengantisipasi jika ada warga yang meminta bantuan.

"Selain itu, mereka juga membantu mendistribusikan makanan siap saji dari Sudin Sosial Jakarta Timur untuk warga terdampak banjir," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ratusan Bantuan Diberikan Langsung Kepada Pengungsi di Kelurahan Petamburan

Warga Terdampak Banjir di Petamburan Terima Bantuan

Minggu, 23 Februari 2020 2402

Sudin Sosial Jaktim Distribusikan 2.380 Nasi Boks

Sudin Sosial Jakarta Timur Distribusikan 2.380 Nasi Boks

Minggu, 23 Februari 2020 2230

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2455

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1076

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 885

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 726

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1310

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks