GOR Bulungan Jadi Pilihan Lokasi Latihan Bola Voli Warga

Kamis, 16 Januari 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 27923

 Club Volly Cendrawasih, Manfaatkan GOR Bulungan Berlatih Volly

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Selain dengan mengonsumsi makanan bervitamin dan bergizi, menjaga kesehatan bisa dilakukan dengan rutin berolahraga. Seperti yang dilakukan oleh sekelompok ibu-ibu dan lansia yang rutin berolahraga bola voli di GOR Bulungan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini.

Kadang untuk memacu semangat agar serius latihan, kami juga latih tanding dengan klub lain,

Beritajakarta.id menyaksikan sekitar 20 ibu-ibu dan lansia yang bersemangat berlatih bola voli di GOR yang dikelola Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta tersebut.

Mereka tergabung dalam Klub Bola Voli Cendrawasih. Umur anggota dari klub ini sudah di atas 40 tahun. Namun hal itu tidak menyurutkan para ibu ini untuk bisa berolahraga demi menjaga kesehatan.

Seperti diungkapkan Ketua Klub Bola Voli Cendrawasih, Ivon (74). Menurutnya, para anggota klub ini sudah berlatih secara rutin sejak 22 tahun lalu. Namun baru dua tahun belakangan menggunakan GOR Bulungan.

"Kami sekitar 20 tahun berlatih rutin di (GBK) Senayan. Tapi sekarang mahal, Rp 500 ribu per dua jam. Makanya kami sekarang di GOR Bulungan yang sewanya, Rp 250 ribu per dua jam," ujar Ivon, Kamis (16/1).

Dikatakan Ivon, klubnya dalam seminggu berlatih dua kali, hari Selasa dan Kamis mulai pukul 12.00 hingga 14.00. Kalau dulu berlatih untuk mengikuti turnamen, saat ini Ivon dan kawan-kawanya berlatih untuk menjaga kebugaran.

"Kadang untuk memacu semangat agar serius latihan, kami juga latih tanding dengan klub lain," ucapnya.

Kepala Pelaksana GOR Bulungan, Sri Sumiati mengatakan, keberadaan GOR Bulungan setelah direnovasi untuk pelaksanaan Asian Games 2018 kini menyediakan fasilitas dua cabang olahraga (cabor), yaitu bola voli dan bola basket. 

Dan dari dua cabor itu, ucap Sri yang paling diminati yakni basket yang umumnya disewa pelajar dan klub basket yang berdomisili di Jakarta Selatan.

"Antusiasme masyarakat Jakarta Selatan memanfaatkan GOR untuk berolahraga sangat tinggi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pulau Karya Kini Memiliki Spot Wisata Pantai

Pulau Karya Miliki Spot Wisata Pantai Cikaya

Kamis, 16 Januari 2020 5117

Gelanggang Remaja Jakut Jadi Tempat Latihan Angkat Berat Asian Para Games

Gelanggang Remaja Jakut Jadi Tempat Latihan Angkat Berat Asian Para Games

Selasa, 25 September 2018 5174

Dispora Usulkan Komitmen Fee Formula E Sebesar Rp 396 Miliar

Dispora Usulkan Komitmen Fee Formula E Sebesar Rp 396 Miliar

Selasa, 29 Oktober 2019 2056

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1317

Satu alat berat sedang mengeruk lumpur Kali Ciliwung

Normalisasi Ciliwung Sasar Kelurahan Cililitan dan Pengadegan


Jumat, 21 November 2025 806

Rano Karno memberikan sambutan pada kegiatan Wakuncar Melawai showcase di M Blok Hub

Wagub DKI Ingin Blok M Hub Direplikasi di Tempat Lain

Sabtu, 22 November 2025 540

Seorang warga menggunakan payung ketika hujan basahi Jakarta

Hujan Ringan Bakal Basahi Sebagian Jakarta Hari Ini

Sabtu, 22 November 2025 534

Warga Pondok Bambu mengikuti Kegiatan Donor Darah

58 Warga Pondok Bambu Donor Darah

Sabtu, 22 November 2025 459

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks