Pemkab Gelar Pelatihan Pengembangan Kewirausahaan Terpadu

Selasa, 10 September 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1030

Pemkab Gelar Pelatihan Pengembangan Kewirausahaan Terpadu

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu menggelar sosialisasi dan pelatihan pengembangan kewirausahaan terpadu (PKT) bagi wirausaha muda Kepulauan Seribu di Gedung Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara.

Harapannya, pelatihan dan pembinaan kewirausahaan ini bisa dilakukan secara menyeluruh serta berkelanjutan kepada para pelaku usaha,

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi mengatakan, kegiatan ini diikuti sebanyak 20 pendamping PKT dari seluruh pulau permukiman di Kepulauan Seribu berikut UKPD yang melakukan pembinaan wirausaha.

"Harapannya, pelatihan dan pembinaan kewirausahaan ini bisa dilakukan secara menyeluruh serta berkelanjutan kepada para pelaku usaha," tuturnya, Selasa (10/9).

Menurutnya, di era digital ini pembinaan tidak lagi dilakukan bagi para pelaku usaha yang sudah menjadi binaan masing-masing UKPD tetapi perlu membidik wirausaha muda yang paham teknologi digital.

Sementara itu, Asad, salah satu pengurus Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) DKI Jakarta menambahkan, pihaknya ingin membantu memberikan solusi berupa kerja sama dan pelatihan-pelatihan yang sebelumnya sudah dilakukan untuk di-upgrade kembali.

"Kita akan bantu, jika kendalanya ada di pelatihan maupun permodalan, yang penting mekanismenya," jelasnya.

Di tempat yang sama, pembina PKT Pulau Harapan, Buang Busarif berharap, pelatihan nantinya melibatkan wirausaha muda termasuk para siswa tingkat SMA yang melek teknologi.

"Hharapannya ke depan pelatihan juga bisa menyasar ke anak-anak muda," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Peserta Kegiatan PKT SDPE Jaktim Meningkat 250 Persen

Pelatihan Kewirausahaan Terpadu di Jaktim Diminati Warga

Jumat, 23 Agustus 2019 2065

Sudin Kominfotik Jakbar Gelar Aplikasi PKT

144 PJLP Ikut Bimtek Aplikasi Pengembangan Kewirausahaan Terpadu

Selasa, 20 Agustus 2019 2625

4.229 Warga Jakbar Ikut Program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu

4.229 Warga Jakbar Ikut Program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu

Jumat, 09 Agustus 2019 2089

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1072

Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 2149

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 1139

Presentasi E-Monev KIP 2025

31 Kelurahan Ikut Tahap Presentasi E-Monev KIP 2025

Senin, 17 November 2025 705

Antisipasi Cuaca Ekstrem, DKI Siagakan Pompa dan Intensifkan Pengerukan

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pemprov DKI Optimalkan Infrastruktur Pengendali Banjir

Rabu, 19 November 2025 430

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks