Pemkot Jakpus Tanam Pohon Tabebuya

Senin, 19 Agustus 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 2434

Dukungan Pemkot Jakpus untuk Gerakan 200 Taman 2 Juta Tanaman

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat hari ini melakukan penanaman pohon tabebuya di halaman kantor wali kota setempat. Aksi penanaman pohon ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan #200taman2jutatanaman.

Pohon yang kita tanam ini memiliki kemampuan menyerap polusi,

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara mengatakan, kegiatan ini juga bagian dari upaya mengurangi polusi di Jakarta. Hal tersebut sesuai Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 66 Tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara di Jakarta.

“Pohon yang kita tanam ini memiliki kemampuan menyerap polusi," ujarnya, Senin (19/8).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Pusat, Mila Ananda berharap, kegiatan penanaman Tabebuya ini bisa membantu menciptakan kualitas udara Jakarta yang lebih baik lagi. Tabebuya sendiri dipilih karena tanaman tersebut dapat tumbuh di cuaca panas.

"Kota ini kan kota jasa, kota pelayanan. Jadi harus tampil cantik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Inisiasi Gerakan 200 Taman 2 Juta Tanaman untuk Udara Bersih

Pemprov DKI Inisiasi Gerakan 200 Taman 2 Juta Tanaman untuk Udara Bersih

Minggu, 18 Agustus 2019 5359

 Wali Kota Jakpus Tanam Pohon Khas Menteng

Wali Kota Jakpus Tanam Pohon Khas Menteng

Rabu, 19 September 2018 3074

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7512

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 2933

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 820

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 1247

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1429

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks