Pejabat Tinggi Pratama Baru Diharapkan Mampu Tingkatkan Serapan Anggaran

Senin, 29 Juli 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2428

Pejabat Tinggi Pratama Baru Diharapkan Mampu Tingkatkan Serapan Anggaran

(Foto: doc)

Jakarta Public Service (JPS) menginginkan agar Pejabat Tinggi Pratama yang baru dilantik dapat meningkatkan serapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2019.

termasuk dengan mengoptimalkan serapan anggaran,

Direktur Eksekutif Jakarta Public Service, Mohammad Syaiful Jihad mengatakan, serapan APBD yang maksimal menjadi salah satu tolok kinerja dan menjadi barometer terealisasinya program atau kegiatan yang telah direncanakan.

"Saya tentu sangat berharap kepala dinas maupun kepala badan dan biro baru yang dilantik, mampu menunjukkan kinerja maksimal, termasuk dengan mengoptimalkan serapan anggaran," ujarnya, Senin (29/7).

Syaiful menjelaskan, tingginya Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa) menjadi indikator rapor merah untuk melakukan evaluasi para Pejabat Tinggi Pratama yang tidak mampu mengoptimalkan serapan anggaran.

"Kalau karena efisiensi tentu kita apresiasi. Tapi, kalau program tidak terlaksana tentu perlu evaluasi secara komprehensif," terangnya.

Ia menambahkan, APBD DKI di tahun 2020 diproyeksikan bisa mencapai Rp 100 triliun. Untuk itu, diperlukan perencanaan yang lebih matang agar semua kegiatan atau program betul-betul tepat sasaran dan bisa terlaksana dengan baik.

"APDD DKI sangat besar dibandingkan provinsi lain, program-program pembangunan dan inovasi yang dilakukan harus bisa menjadi contoh," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anies Apresiasi Persetujuan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2018

Anies Apresiasi Persetujuan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2018

Senin, 22 Juli 2019 1670

Komisi A DPRD DKI Gelar Rapat Pembahasan LKPJ 2018 Dengan SKPD

Serapan Anggaran Diskominfotik Diapresiasi Komisi A

Selasa, 09 April 2019 2210

Komisi B DPRD DKI Minta Dinas Perhubungan Tingkatkan Serapan APBD Tahun 2019 Hingga di Atas 90 Perse

Komisi B Apresisasi Serapan Anggaran Dishub

Senin, 08 April 2019 2146

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469384

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308970

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284648

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261323

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196880

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik