Warga RW 05 Kapuk Muara Dilatih Tangani Kebakaran

Kamis, 18 Juli 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1883

Warga RW 05 Kapuk Muara Dilatih Tangani Kebakaran

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 40 warga RW 05 Kelurahan Kapuk Muara, Penjaringan, dilatih melakukan pemadaman dini kebakaran akibat kompor gas oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Kamis (18/7).

Dengan sosialisasi ini kita jadi lebih awas dan paham melakukan tindakan apa, saat terjadi kebakaran,

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, kegiatan diikuti oleh perwakilan RT/RW, kader Dasawisma, dan tokoh masyarakat.

"Diharapkan kegiatan ini dapat menciptakan masyarakat yang peduli terhadap ancaman bahaya dan frekuensi kebakaran di Jakarta Utara dapat diminimalisir," ucapnya.

Harapan yang sama diungkapkan Ketua RW 05 Kelurahan Kapuk, Sayuti. Dia berharap, melalui kegiatan ini warga warga bisa memetik materi yang disampaikan dan mampu melakukan penanganan dini bila terjadi kebakaran.

"Dengan sosialisasi ini kita jadi lebih awas dan paham melakukan tindakan apa, saat terjadi kebakaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 40 Warga Warakas Dilatih Tangani Kebakaran

40 Warga Warakas Dilatih Tangani Kebakaran

Senin, 15 Juli 2019 1810

40 Warga Pademangan Timur Dilatih Tangani Kebakaran

40 Warga Pademangan Timur Dilatih Tangani Kebakaran

Sabtu, 29 Juni 2019 2334

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 1751

Kolong Flyover Pondok Kopi dipercantik mural bertema keberagaman

Kolong Flyover Pondok Kopi Berhias Mural

Rabu, 26 November 2025 587

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1006

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan Hari Ini

Rabu, 26 November 2025 641

Belasan Ribu Pelari Ramaikan Eco RunFest 2025 di Plaza Timur GBK

Ribuan Peserta Ramaikan Eco RunFest 2025

Minggu, 23 November 2025 1063

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks