Anies Jadi Irup Peringatan Hari Otonomi Daerah

Kamis, 25 April 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2972

Gubernur Hadiri Apel Hari Otonomi Daerah 2019

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) Tahun 2019 tingkat Provinsi DKI Jakarta di Lapangan Silang Monas Sisi Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Manfaat yang lebih besar dari kehadiran pemerintah

Peringatan Hari Otda tahun ini mengangkat tema "Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Indonesia yang Lebih Baik Melalui Penyelenggaraan Otonomi Daerah yang Kreatif dan Inovatif".

Anies mengatakan, pesan itu sangat baik dan menjadi kesempatan bagi seluruh jajaran untuk memanfaatkan otonomi daerah dengan sebaik-baiknya.

"Pelaksanaan otonomi daerah itu harus kita laksanakan agar masyarakat bisa mendapatkan manfaat yang lebih besar dari kehadiran pemerintah," ujarnya, Kamis (25/4).

Menurutnya, Hari Otda sudah semestinya bukan sekadar untuk diperingati dengan upacara, tapi harus menjadi momentum bagi kita semua agar tujuan bernegara dapat terlaksana dengan baik.

Ia menambahkan, dalam pelaksanaan upacara selalu dibacakan pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 yang secara eksplisit memuat keinginan kita untuk memiliki pemerintahan yang pemerintahnya bisa melindungi, memajukan kesejahteraan umum, bisa mencerdaskan, dan melaksanakan ketertiban dunia.

"Itu menjadi pengingat bagi semua yang bekerja di pemerintahan bahwa tujuan kita adalah melaksanakan empat hal utama itu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sandi Ingin ASN Berkomitmen Wujudkan Good Governance

Sandi Ingin ASN Berkomitmen Wujudkan Good Governance

Rabu, 25 April 2018 2496

Pemprov DKI Siap Laksanakan Pemilu 2019 dengan Lancar dan Sukses

Pimpin Apel Siaga Pemilu 2019, Anies Imbau Jaga Integritas

Minggu, 14 April 2019 2477

Petugas Gabungan Gelar Apel Penurunan APK di Balai Kota

Minggu, 14 April 2019 2003

BERITA POPULER
Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 973

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1227

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 834

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 900

 40 Kilogram Ikan Lele Dipanen dari Keramba Merah Putih

40 Kilogram Lele Dipanen di Keramba Merah Putih Semper Timur

Jumat, 09 Januari 2026 507

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks