Wali Kota Jakpus Buka Festival Olahraga Rakyat Cabang Futsal

Jumat, 22 Maret 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 2314

Wali Kota Jakpus Buka Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun Cabang Futsal

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara membuka Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun untuk cabang olahraga futsal di Arcici Sport Center, Jalan Cempaka Putih Barat, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Festival olahraga ini kita satukan juga dengan festival seni budaya

"Festival olahraga ini kita satukan juga dengan festival seni budaya supaya tercipta kemartabatan dan sportivitas," ujarnya, Jumat (22/3).

Bayu berharap, nantinya Jakarta Pusat bisa menjadi juara di tingkat provinsi dalam ajang ini. Festival olahraga ini juga diharapkan bisa menjadi tempat silaturahmi warga.

"Tujuannya bukan menang atau kalah. Tapi bagaimana masyarakat bisa bersilaturahmi dan berkumpul," tandasnya.

Sekadar diketahui, Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun cabang olahraga futsal tingkat kota Jakarta Pusat tahun ini diikuti 24 tim dari hasil seleksi di tingkat kelurahan, kecamatan hingga kota.

Jumlah pesertanya sebanyak 288 atlet yang berasal dari usia 7-13 tahun, 14-16 tahun serta usia 17-19 tahun. Perlombaan cabang futsal sendiri berlangsung mulai dari 22-24 Maret 2019.

BERITA TERKAIT
Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun Bakal Gaet Milenial

Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun Bakal Gaet Milenial

Jumat, 08 Februari 2019 3984

 Pemkab Sosialisasikan Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun

Pemkab Bahas Persiapan Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun

Rabu, 06 Februari 2019 2285

BERITA POPULER
Sudin Parekraf Jaktim gelar panggung hiburan sambil galang donasi di Velodrome

Warga Jaktim! Nyok Nikmati Hiburan Sambil Berdonasi di Velodrome

Senin, 29 Desember 2025 2031

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti 5 Isu Strategis

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti Lima Isu Strategis

Sabtu, 27 Desember 2025 1811

Pengawasan Kembang Api di Malam Tahun Baru Libatkan Petugas Gabungan

Petugas Gabungan Pantau Penggunaan Kembang Api di Tempat Hiburan

Rabu, 31 Desember 2025 864

Perayaan tahun baru tanpa kembang api di Jakarta tetap bermakna

Tanpa Kembang Api, Perayaan Tahun Baru di Jakarta Tetap Bermakna

Minggu, 28 Desember 2025 1218

Dirut PAM Jaya menjelaskan operasional IPA mobile kepada Gubernur DKI Jakarta

Pemprov DKI Kirim Armada Penyedia Air Bersih ke Lokasi Terdampak Bencana Sumatra

Rabu, 31 Desember 2025 614

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks