Perolehan Bulan Dana PMI Jakut Terhimpun Rp 1,6 Miliar

Jumat, 21 Desember 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3181

Perolehan Bulan Dana PMI Jakut Terhimpun Rp 1,6 Miliar

(Foto: doc)

Hingga pertengahan Desember 2018, perolehan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) yang berhasil dihimpun Pemerintah Kota Adminsitrasi Jakarta Utara, mencapai Rp 1,6 miliar.

Kita maksimalkan semuanya, baik tenaga atau sumber sumbangan potensial yang belum terkordinir dengan baik

Asisten Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman mengatakan, akan terus menggenjot penggalangan dana PMI agar target Rp 3 miliar di akhir tahun ini dapat tercapai.

"Kita maksimalkan semuanya, baik tenaga atau sumber sumbangan potensial yang belum terkoordinir dengan baik," katanya, Jumat (21/12).

Diakui Wawan, perolehan tahun ini lebih baik jika dibanding periode sama tahun lalu yang menghimpun Rp 1,2 miliar. Karena itu,  Ia berharap seluruh jajaran terus mengoptimalkan upaya di waktu tersisa.

"Kami harapkan berbagai program kesiapsiagaan dan bantuan bencana serta kemanusiaan kepada masyarakat dan lainnya bisa berjalan dengan baik," tuturnya.

Ketua PMI Jakarta Utara Sabri Saiman, mengungkapkan apresiasinya atas kerja keras pemkot dan masyarakat Jakarta Utara dalam Bulan Dana PMI ini. Ia berharap, pada penutupan penggalangan 31 Desember ini bisa mencapai target.

"Hasil dari semua yang dikumpulkan ini untuk membantu masyarakat yang membutuhkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pengumpulan Kupon Bulan Dana PMI Jakut Capai Rp 341 Juta

Pengumpulan Kupon Bulan Dana PMI Jakut Capai Rp 341 Juta

Jumat, 09 November 2018 2218

 Pemkot Jaksel Targetkan RP 5 Miliar Untuk Bulan Dana PMI

Bulan Dana PMI Jaksel Ditarget Capai RP 5 Miliar

Kamis, 04 Oktober 2018 2766

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11241

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2273

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1165

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 735

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Sabtu, 24 Januari 2026 579

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks