Turap Saluran Air di Pondok Labu Longsor

Kamis, 13 Desember 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2753

Turap Longsor dan Pohon Tumbang Terjadi Di Kelurahan Pondok Labu

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Hujan deras yang mengguyur kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, Kamis (13/12) sore menyebabkan longsornya turap saluran air di Jl Pondok Labu I, RT 07/07, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan. Tak hanya itu, hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur juga menyebabkan pohon tumbang.

Kami sudah berkoordinasi dengan pemilik bangunan untuk membersihkan material longsor serta memperbaikinya

Lurah Pondok Labu, Siti Fauziah mengatakan, peristiwa ambrolnya turap saluran air disebabkan aliran air tidak dapat mengalir secara optimal karena adanya pengerjaan sebuah bangunan yang berada tepat di atas saluran. "Kami sudah berkoordinasi dengan pemilik bangunan untuk membersihkan material longsor serta memperbaikinya," ujar Siti Fauziah, Kamis (13/12) malam.

Pihaknya, sambung Fauziah, juga meminta pemilik bangunan agar menghentikan pengerjaan hingga terbitnya IMB. "Turap yang longsor setinggi tiga meter dengan lebar lima meter. Kami masih memantau lokasi yang longsor ini," katanya.

Ditambahkan Fauziah, selain turap saluran air yang longsor, hari ini di wilayah kelurahannya juga terjadi peristiwa pohon tumbang di tiga ruas jalan. Kejadian pertama yakni tumbangnya pohon beringin dengan diameter 50 sentimeter di Jl DDN II.

Kemudian pohon trambesi berdiameter 30 sentimeter dan tinggi enam meter juga tumbang di Jl Pondok Labu. Lalu, pohon akasia berdiameter 25 sentimeter dan tinggi lima meter tumbang di Jl Tri Dharma RT 02/08.

"Pohon tumbang saat ini tengah dievakuasi oleh 15 petugas PPSU dibantu dari Dinas Kehutanan DKI. Petugas kami bekali dengan golok dan gergaji mesin serta alat pelindung diri lengkap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Turap Longsor di Jalan Haji Miran Diperbaiki

Turap Longsor di Saluran PHB Muhasin Cilandak Diperbaiki

Rabu, 05 Desember 2018 2156

Empat Pohon Tumbang di Jaksel Dievakuasi

Empat Pohon Tumbang di Jaksel Dievakuasi

Rabu, 12 Desember 2018 2337

 20 Petugas Gabungan Dikerahkan Atasi Genangan di Jl Raya Fatmawati

20 Petugas Gabungan Dikerahkan Atasi Genangan di Jl Raya Fatmawati

Senin, 10 Desember 2018 2188

BERITA POPULER
Pramono Anung dan Iwan Setiawan memberikan keterangan kepada media setelah pembukaan JEF 2025

Pemprov DKI dan BI Perluas Digitalisasi Pasar di Jakarta

Sabtu, 25 Oktober 2025 3202

Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Rabu, 22 Oktober 2025 1968

Pramono Anung membuka opening ceremony Jakarta Economic Forum (JEF) 2025

Buka JEF 2025, Pramono Dorong Kolaborasi Menuju Kota Global

Sabtu, 25 Oktober 2025 1090

Pramono dan Menteri Ekraf Buka Jakarta Innovation Days

Buka JID 2025, Pramono Dorong Inovasi Inkremental untuk Pembangunan Jakarta

Selasa, 21 Oktober 2025 1403

Hujan Siram Jakarta Saat Sore Hari

Hujan Guyur Jakarta Saat Sore Hari

Minggu, 26 Oktober 2025 546

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks