Sekda Minta Pelaksanaan Lebaran Betawi Dipersiapkan Maksimal

Rabu, 25 Juli 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2116

Pemprov DKI Siap Gelar Lebaran Betawi di Setu Babakan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah, meminta agar perhelatan Lebaran Betawi yang akan dilaksanakan pada 27-29 Juli nanti di Setu Babakan, Jagarkarsa, Jakarta Selatan, dipersiapkan secara maksimal. 

Rapat koordinasi kami dilakukan agar kami mengetahui tugas dan kewenangan masing-masing

Saefullah mengatakan, Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (Bamus Betawi) selaku penyelenggara harus intens berkordinasi dengan wali kota serta satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait agar kegiatan ini bisa berjalan lancar dan sukses. 

"Wali Kota, SKPD dan Bamus agar mempersiapkan segalanya dengan maksimal," ujar Saefullah, saat memberikan arahan di ruang rapat Sekda I, Gedung Blok G, Balai Kota, Rabu (25/7).

Saeffulah mengungkapkan beberapa hal yang harus menjadi perhatian dalam pelaksanaan Lebaran Betawi nanti, di antaranya rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi, penyediaan lahan parkir, serta keamanan dan kenyamanan pengunjung. 

Sekjen Bamus Betawi, Zamakh Sari menjelaskan, pihaknya bersama SKPD dan wali kota di lima wilayah serta Bupati Kepulauan Seribu, selama ini rutin melakukan rapat koordinasi demi suksesnya gelaran Lebaran Betawi.

"Rapat koordinasi kami dilakukan agar kami mengetahui tugas dan kewenangan masing-masing," terang Zamakh.

Diungkapkan Zamakh, pada Lebaran Betawi ke-11 ini akan ditampilkan aneka budaya dan kuliner Betawi serta kue buaya yang merupakan ciri khas hantaran Betawi.

BERITA TERKAIT
Pengunjung Lebaran Betawi Lampaui Target

Pengunjung Lebaran Betawi Lampaui Target

Senin, 31 Juli 2017 2605

Presiden dan Ibu Negara Hadiri Lebaran Betawi

Presiden dan Ibu Negara Hadiri Lebaran Betawi

Minggu, 30 Juli 2017 3820

Ratusan Pengunjung Lebaran Betawi Nikmati Layanan Air Gratis

Pengunjung Lebaran Betawi Nikmati Layanan Air Mineral Gratis

Minggu, 30 Juli 2017 2456

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2709

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1360

Jakarta Diprediksi Hujan Ringan

Sebagian Wilayah Jakarta Diprakirakan Hujan Disertai Petir, Warga Diimbau Waspada

Sabtu, 01 November 2025 719

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1239

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Rabu, 29 Oktober 2025 1113

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks