PD Pasar Jaya Jalin Kerja Sama Program Pasar Murah

Sabtu, 19 Mei 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 3218

Pasar Jaya-Puskopas akan Jalin Kerja Sama Program Pasar Murah

(Foto: doc)

Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin menuturkan, untuk mensukseskan pelaksanaan program pasar murah pihaknya akan menjalin kerja sama penjualan komoditi pangan murah dengan Pusat Koperasi Pedagang Pasar (Puskopas).

Para anggota asosiasi ini akan membantu PD Pasar Jaya dalam menjual berbagai komoditi pangan murah di 44 lokasi pasar yang telah ditentukan

Dalam penjualan komoditi pangan murah tersebut pihaknya juga menjalin kerja sama dengan Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI), Komite Pedagang Pasar Indonesia (KPPI) dan Asosiasi Pedagang Daging Indonesia (APDI) untuk operasi pasar murah.

“Para anggota asosiasi ini akan membantu PD Pasar Jaya dalam menjual berbagai komoditi pangan murah di 44 lokasi pasar yang telah ditentukan sebagai lokasi penjualan program pasar murah,” ujarnya, Jumat (18/5).

Dijelaskan Arief, untuk komoditi pangan murahnya berasal dari PD Pasar Jaya, PT Food Station Tjipinang Jaya untuk beras dan PD Dharma Jaya untuk daging.

Beberapa mitra lainnya juga dilibatkan. Dalam program pasar murah ini akan dijual berbagai kebutuhan pokok seperti gula pasir, tepung terigu, minyak goreng, beras, daging sapi, daging kerbau, daging ayam, bawang putih, bawang merah dan telur.

"Diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari  pasar murah hasil sinergi BUMD Pangan ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wagub Pimpin Rapat Penataan Kawasan Tanah Abang

Wagub Pimpin Rapat Penataan Kawasan Tanah Abang

Kamis, 17 Mei 2018 2660

PTSP Matraman Gandeng Lurah Camat Untuk Sosialisasikan JakEvo

PTSP Matraman Gandeng Lurah-Camat Sosialisasikan JakEvo

Kamis, 10 Mei 2018 4180

Pohon Tumbang di Jalan Jatinegara Kaum Berhasil Dievakuasi

Pohon Tumbang di Jalan Jatinegara Kaum Dievakuasi

Kamis, 22 Maret 2018 3118

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1327

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1490

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1061

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 992

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1125

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks