Sudin Bina Marga Jakpus Betonisasi Jalan Gunung Sahari VII

Rabu, 16 Mei 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 3000

 Sudin Bina Marga Jakpus Betonisasi Jalan Gunung Sahari VII

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat melakukan betonisasi Jalan Gunung Sahari VII A, RW 03, Kelurahan Gunung Sahari Utara, Sawah Besar. Betonisasi dilakukan menindaklanjuti permintaan warga pada Musrenbang 2017 lalu.

Panjangnya 1.078,5 meter dengan lebar 5,5 meter. Saat ini sudah sekitar 300 meter kita kerjakan

"Panjangnya 1.078,5 meter dengan lebar 5,5 meter. Saat ini sudah sekitar 300 meter kita kerjakan," ujar Yudha, Kepala Seksi Jembatan dan Jalan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Rabu (16/5).

Menurutnya, dalam pembangunan jalan tersebut pihaknya sekaligus melakukan perbaikan kanstin dan tali air yang sebelumnya tidak berfungsi. Jalan ditinggikan sekitar 20 sentimeter agar air tidak menggenang.

"Kita sudah mulai kerjakan sejak 24 April lalu, target kita 7 Agustus mendatang sebelum Asian Games sudah selesai dan dapat dilalui," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jalan Lingkungan di Grogol Petamburan Sudah Dibeton

Betonisasi 20 Titik Jalan Lingkungan di Grogol Petamburan Rampung

Kamis, 09 November 2017 3390

152 Titik Jalan di Jakut Dibetonisasi

152 Titik Jalan di Jakut Dibetonisasi

Jumat, 06 Oktober 2017 1945

Sudin Bina Marga Betonisasi 40 Titik Jalan

40 Titik Jalan di Jaktim Dibetonisasi

Kamis, 05 Oktober 2017 2710

BERITA POPULER
Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Rabu, 22 Oktober 2025 1750

Pramono dan Menteri Ekraf Buka Jakarta Innovation Days

Buka JID 2025, Pramono Dorong Inovasi Inkremental untuk Pembangunan Jakarta

Selasa, 21 Oktober 2025 1229

Pohon Tumbang di Gedung Balai Yos Jakarta Utara Cepat Ditangani

Dua Pohon Tumbang di Kantor Wali Kota Jakut Berhasil Dievakuasi

Jumat, 24 Oktober 2025 533

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Rabu, 22 Oktober 2025 847

Pramono Anung meresmikan Taman Si Pitung di kolong Tol Wiyoto Wiyono

Perbanyak Ruang Hijau, Taman Si Pitung di Jakut Diresmikan

Kamis, 23 Oktober 2025 501

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks