50 Kader PKK Kelapa Gading Timur Dilatih Kewirausahaan

Selasa, 27 Februari 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2379

50 Kader PKK di Kelapa Gading Timur Dilatih Kewirausahaan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 50 orang kader PKK Kelurahan Kelapa Gading Timur, Kelapa Gading, Jakarta Utara, mengikuti pelatihan kewirausahaan kuliner. Setelahnya, peserta langsung diintegrasikan dengan program OK OCE di Kecamatan Kelapa Gading.

Kita akan bantu pemasarannya. Kalau sudah jalan, baru akan kita carikan permodalan

Kepala Suku Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Utara, Arfian mengatakan, kegiatan pelatihan yang digelar ini sifatnya buttom up, sehingga diyakini semangat peserta lebih tinggi untuk mengembangkan usahanya.

"Setelah ini ibu-ibu urus izin usahanya. Insya Allah PTSP kita datangkan kemari untuk mempermudah," katanya, Selasa (27/2).

Menurut Arfian, para peserta juga akan dicatat sebagai binaan Dinas KUKMP. Dengan begitu, tim OK OCE di kecamatan akan langsung melakukan pendampingan.

Ketua TP PKK Kelurahan Kelapa Gading Timut, Meiyatin Tulus menambahkan, kegiatan pelatihan digelar secara mandiri atas partisipasi masyarakat yang bekerja sama dengan salah satu perusahaan di bidang kuliner. Para peserta diberikan pelatihan mengolah kuliner dengan bahan tepung seperti fried chiken, tempe mendoan dan perkedel kentang bumbu tepung.

"Peluang pasar di Kelapa Gading Timur juga potensial. Kalau peserta serius saya optimistis usaha mereka akan berkembang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dewan Berharap Program OK OCE Mendongkrak Ekonomi dan Berkelanjutan

Program OK OCE Diyakini Mampu Tingkatkan Perekonomian Warga

Selasa, 20 Februari 2018 2441

 Kelapa Gading dan Koja Gelar Pelatihan OK OCE

200 Warga Ikut Pelatihan OK OCE di Kelapa Gading dan Koja

Senin, 19 Februari 2018 3304

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 1238

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 627

Belasan Ribu Pelari Ramaikan Eco RunFest 2025 di Plaza Timur GBK

Ribuan Peserta Ramaikan Eco RunFest 2025

Minggu, 23 November 2025 896

Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1480

BMKG Prediksi Hujan Guyur Jakarta Mulai Siang Hingga Malam

Hujan Diperkirakan Guyur Sebagian Jakarta Hari Ini

Minggu, 23 November 2025 879

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks