Rabu, 07 Januari 2026 Ramdhoni 505
Pascarevitalisasi, Taman Ahmad Yani di RW 05, Kelurahan Pisangan Timur kini menjadi primadona baru warga untuk bersosialisasi.
Taman seluas 1.500 meter tersebut kini menghadirkan suasana hijau yang aman dan nyaman untuk warga beraktivitas.
Ketua RT 10/05 Kelurahan Pisangan Timur, Nur Hidayat mengatakan, perubahan taman setelah direvitalisasi sangat signifikan dibandingkan kondisi sebelumnya.