Rabu, 22 Oktober 2025 Ramdhoni 44
Sebanyak 650 warga Kelurahan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur memanfaatkan program pangan bersubsidi yang digelar di RPTRA Citra Bangsa.
Program ini merupakan salah satu upaya Pemprov DKI Jakarta dalam memudahkan akses pangan murah dan berkualitas bagi warga.
Salah satu warga penerima manfaat, Ernawati mengaku sangat bersyukur atas hadirnya program ini.