Rabu, 13 Januari 2021 Febriansyah 842
Satpol PP DKI Jakarta, menggelar patroli ke sejumlah lokasi yang kerap dijadikan tempat kerumunan di Ibu Kota, Selasa (12/1/2021). Patroli yang dipimpin Kasatpol PP DKI Jakarta, Arifin, bergerak dari Balaikota menyusuri ruas jalan Gajah Mada - Hayam Wuruk, Mangga Besar Raya dan Pecenongan. Mereka memantau sejumlah restoran, warung makan pinggir jalan dan tempat hiburan yang melewati batas waktu jam operasional.