127 Warga Terjaring Operasi Tibmask di Jakbar

Selasa, 17 Mei 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1267

 127 Warga Terjaring Tibmask di Jakbar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

127 warga terjaring dalam Operasi Tertib Masker (Tibmask) yang digelar petugas gabungan dari Satpol PP, Dishub, TNI dan Polri di empat titik yang tersebar di Jakarta Barat.

Dari empat titik ini, kita tertibkan 127 pelanggar

Kasatpol PP Jakarta Barat, Tamo Sijabat mengatakan, empat titik yang menjadi sasaran Operasi Tibmask kali ini terdiri dari Jalan Salak Masir (Tanjung Duren Utara), Jalan KS Tubun (Palmerah), Kawasan Pasar HPLI (Semanan) dan Jalan Tapak Siring (Kalideres).

"Dari empat titik ini, kita tertibkan 127 pelanggar," ujarnya, Selasa (17/5).

Ia menyebutkan, dari 127 pelanggar yang terjaring Operasi Tibmask, 116 orang di antaranya diganjar sanksi sosial dan 11 orang lainnya didenda administrasi mulai dari Rp 100-400 ribu.

Operasi Tibmas sendiri akan terus digencarkan untuk mendisiplinkan masyarakat agar selalu mengenakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

"Sanksi yang diterapkan kepada para pelanggar diharapkan dapat membuat efek jera," tandasnya.

BERITA TERKAIT
38 Pelanggar Tibmask Disanksi di Grogol Petamburan

38 Pelanggar Tibmask di Grogol Petamburan Ditindak

Kamis, 12 Mei 2022 2086

 67 Pelanggar Terjaring Razia Tibmask di Jakbar

67 Pelanggar Prokes Terjaring Operasi Tibmask di Jakbar

Jumat, 25 Maret 2022 3427

 188 Botol Miras Berhasil Ditertibkan

Ratusan Botol Miras dari Berbagai Merek Disita Satpol PP Jakpus

Jumat, 12 November 2021 3173

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 771

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1006

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 864

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 363

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 705

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks