Hadiri Teater Musik Keumalahayati, Wagub Ariza Ajak Generasi Muda Tumbuhkan Nilai Cinta Kebangsaan

Sabtu, 19 Maret 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1494

Hadiri Teater Musik Keumalahayati, Wagub Ariza Ajak Generasi Muda Tumbuhkan Nilai Cinta Kebangsaan

(Foto: Istimewa)

Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mewakili  Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri sekaligus menyaksikan Pagelaran Teater Musikal Keumalahayati - Laskar Inong Balee yang berlangsung di Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Sabtu (19/3).

Saya hadir menyaksikan pentas seni teater musikal tentang perjuangan Laksamana Keumalahayati

Pada kesempatan ini, Wagub Ariza mengajak masyarakat Jakarta, khususnya generasi muda  terus menumbuhkan nilai cinta kebangsaan dan berkontribusi positif dalam mengisi kemerdekaan bagi pembangunan.

"Alhamdulillah, saya hadir menyaksikan pentas seni teater musikal tentang perjuangan Laksamana Keumalahayati dari Aceh, pahlawan nasional yang berjuang mengajak semua generasi bangsa melakukan perjuangan melawan penjajah. Saatnya kita, generasi muda khususnya, untuk terus terlibat aktif memajukan perjuangan para pahlawan kita dengan mengisi kemerdekaan bagi pembangunan di berbagai bidang," ungkapnya seperti dikutip dari Siaran Pers PPID Provinsi DKI Jakarta.

Wagub Ariza juga menekankan pentingnya generasi muda untuk memahami sejarah bangsa dan mengimplementasikan nilai-nilai luhur perjuangan kemerdekaan bangsa dalam kehidupan sehari-hari.

"Jadi, penting khususnya bagi generasi muda memahami/mengerti sejarah bangsa, sejarah para pahlawan kita, serta bagaimana perjuangan dan pengorbanan para pejuang, para pahlawan kita untuk memerdekakan bangsa ini dan mempertahankannya," tutup Wagub Ariza.

Untuk diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta mendukung pentas Teater Musikal Keumalahayati yang diproduksi oleh Gema Citra Nusantara (GCN) bersama Papatong Artspace. Kota Jakarta sebagai kota multikultural, terbuka untuk menjadi bagian kesuksesan beragam pentas seni. Pertunjukan ini ditujukan sebagai sarana sosialisasi dan edukasi atas kisah perjuangan pahlawan nasional.

BERITA TERKAIT
Disbud DKI Jakarta Dukung Teater Musikal Keumalahayati Bertajuk Laskar Inong Bale

Disbud DKI Jakarta Dukung Teater Musikal Keumalahayati Bertajuk Laskar Inong Bale

Sabtu, 19 Maret 2022 1873

Ini Pemenang di Festival Teater Jakarta ke-48

Ini Pemenang di Festival Teater Jakarta ke-48

Jumat, 10 Desember 2021 5961

Revitalisasi TIM Tahap I Capai 61 Persen

Revitalisasi TIM Tahap I Capai 61,1 Persen

Selasa, 16 Februari 2021 1924

 100 Peserta Ikuti Works Shop Penulisan Sejuta Puisi

100 Peserta Ikut Workshop Penulisan Sejuta Puisi untuk Jakarta

Kamis, 17 Maret 2022 1649

Wuiih...TIM Bakal Dilengkapi Teater Halaman

Wuiih...TIM Bakal Dilengkapi Teater Halaman

Kamis, 04 Februari 2021 2379

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1256

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1133

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1647

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 433

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1484

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks