Sedimen Lumpur dan Sampah di Saluran Jalan Pademangan II Gang 22 Dikeruk

Minggu, 28 Maret 2021 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Toni Riyanto 2076

Satpel SDA Pademangan Kuras Saluran Air di Jl. Pademangan II

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, melakukan pengerukan sedimen lumpur dan sampah di saluran Jalan Pademangan II, Gang 22, RT 013/005, Kelurahan Pademangan Timur.

Mencegah potensi genangan maupun banjir

Kepala Satpel SDA Kecamatan Pademangan, Slamet Riyanto mengatakan, normalisasi saluran dilakukan sepanjang 262 meter.

"Ketebalan sedimen lumpur dan sampah di saluran dengan lebar 77 sentimeter dan berkedalaman 50 sentimeter ini mencapai 30 sentimeter. Akibatnya, daya tampung berkurang dan air tidak bisa mengalir dengan lancar," ujarnya, Minggu (28/3).

Menurutnya, sebanyak 11 personel dengan peralatan yang diperlukan dikerahkan untuk mengeruk sedimen lumpur dan sampah di saluran tersebut. Mereka bekerja dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan penularan COVID-19.

"Hari ini kita menyiapkan 300 karung untuk mengangkut sedimen lumpur dan sampah dari saluran itu," terangnya.

Ia menambahkan, pengerukan sedimen lumpur dan sampah di saluran tersebut ditargetkan rampung dalam tiga pekan mendatang.

"Mudah-mudahan dengan selesainya normalisasi saluran ini, air bisa mengalir lebih lancar dan daya tampungnya bertambah. Sehingga, dapat mencegah potensi genangan maupun banjir di wilayah sekitar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Satpel SDA Pademangan Siagakan Sejumlah Pompa untuk Antisipasi Genangan dan Banjir

Satpel SDA Pademangan Siagakan Pompa untuk Antisipasi Genangan

Jumat, 12 Februari 2021 2193

Genangan di Jalan RE Martadinata Teratasi

Genangan di Jalan RE Martadinata Teratasi

Selasa, 09 Februari 2021 2039

Saluran Jl Tongkol Ancol Dikuras

Saluran di Jl Tongkol Ancol Dikuras

Rabu, 09 Desember 2020 2534

Kebersihan Saluran Perlu Pengawasan Intensif

Kebersihan Saluran Perlu Pengawasan Intensif

Rabu, 30 September 2015 3034

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469106

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308239

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284407

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261045

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196658

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik