DPRD Apresiasi Kinerja Petugas Pemakaman Khusus COVID-19

Minggu, 20 September 2020 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Andry 2167

DPRD Apresiasi Kinerja Petugas Pemakaman Korban Covid-19

(Foto: doc)

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Mohammad Taufik mengapresiasi kinerja petugas pemakaman yang bekerja khusus menguburkan jenazah korban COVID-19 di Taman Pemakaman Umum (TPU) Pondok Rangon, Jakarta Timur.

Saya sangat mengapresiasi para petugas pemakaman ini

Menurutnya, petugas pemakaman tersebut merupakan bagian dari elemen tenaga kesehatan yang bertugas menjadi garda terdepan dalam menangani pandemi COVID-19.

"Saya sangat mengapresiasi para petugas pemakaman ini. Kita sudah melihat langsung pekerjaannya sangat berat. Kita sendiri belum tentu bisa jika bertugas di situ," ujar Taufik, Minggu (20/9).

Taufik menyarankan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI bisa segera memberikan tambahan Alat Pelindung Diri (APD) bagi para petugas pemakaman. Hal tersebut untuk meminimalisir bahaya dan resiko kerja yang terjadi saat menguburkan jenazah korban COVID-19.

"Selain APD-nya perlu ditambahkan, saya juga mengusulkan agar ada insentif lebih untuk petugas pemakaman ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
August Hamonangan Cek Satpol PP dan Sosialisasikan Masker di Jaksel

Anggota Komisi A Bagi-bagi Masker di Stasiun Lenteng Agung

Jumat, 18 September 2020 2268

Pimpinan DPRD Ucapkan Belasungkawa Atas Meninggalnya Sekda DKI Saefullah

Pimpinan DPRD Berbelasungkawa Atas Meninggalnya Sekda DKI Saefullah

Rabu, 16 September 2020 3124

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 835

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1326

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 713

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1711

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1198

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks