Petugas Gabungan Bersihkan Crossing Saluran Kemayoran

Selasa, 30 Oktober 2018 Reporter: Suparni Editor: Andry 2626

Sampah 20 Meter Kubik di Saluran Crossing Kemayoran Diangkat

(Foto: Suparni)

Sebanyak 200 petugas gabungan dari Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH), Suku Dinas Bina Marga dan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat membersihkan crossing saluran Kemayoran-Pademangan di Jalan Landasan Pacu, Kebon Kosong, Kemayoran.

Kita angkut sampah yang menyumbat crossing saluran tersebut agar aliran kembali lancar untuk antisipasi genangan

"Kita angkut sampah yang menyumbat crossing saluran tersebut agar aliran kembali lancar untuk antisipasi genangan," ujar Herry Purnama, Camat Kemayoran, Selasa (30/10).

Sementara itu, Kasatpel Lingkungan Hidup Kecamatan Kemayoran, Rina Yulia menambahkan, untuk pengangkutan sampah,  pihaknya menyiapkan dua buah truk ukuran besar dibantu mobil operasional PPSU.

"Hasilnya sekitar 20 meter kubik kita angkat dari saluran dan langsung kita angkut ke Bantar Gebang," terangnya.

Pantauan Beritajakarta.id di lokasi, petugas gabungan tak hanya mengangkut sampah yang menyumbat crossing saluran, tetapi juga saluran serta taman di sepanjang Jalan Landasan Pacu dan Jalan HBR Motik.

BERITA TERKAIT
 Walkot Jakpus Minta Saluran HBR Motik Dibersihkan

Walkot Jakpus Minta Saluran HBR Motik Dibersihkan

Senin, 29 Oktober 2018 2253

 Delapan Crossing Saluran Air di Kelapa Gading Diperbesar

Delapan Crossing Saluran Air di Kelapa Gading Diperlebar

Jumat, 21 September 2018 3492

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1569

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 897

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 571

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 816

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1210

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks