1.483 PKL Langgar Trotoar Ditertibkan

Rabu, 23 Agustus 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2296

Tiga Pekan Gelar BTT, Satpol PP Sita 1.076 Dagangan PKL

(Foto: doc)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta berhasil menyita 1.076 barang dagangan Pedagang Kaki Lima (PKL) selama tiga pekan menggelar kegiatan Bulan Tertib Trotoar (BTT) di lima wilayah kota. 

Sebagian hanya diberi teguran. Tapi paling banyak dilakukan penyitaan. Totalnya ada 1.076 barang yang kita sita

Barang dagangan tersebut saat ini telah disimpan di Gudang Satpol PP di kawasan Cakung, Jakarta Timur dan Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Yani Wahyu Purwoko mengatakan selama pelaksanaan BTT, tercatat ada sebanyak 1.483 PKL yang kedapatan berjualan di atas trotoar. Namun tidak seluruh barang dagangan PKL yang terjaring tersebut disita.

"Sebagian hanya diberi teguran. Tapi paling banyak dilakukan penyitaan. Totalnya ada 1.076 barang yang kita sita," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (23/8).

Ia menyebutkan, dari 1.076 barang yang disita, 1.061 di antaranya dibawa ke Gudang Satpol PP di Cakung dan 15 barang dagangan lainnya diamankan di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat. Selain itu juga ada 18 lapak PKL semi permanen yang dibongkar.

"389 PKL hanya diberikan imbuan agar tidak berjualan di atas trotoar lagi," katanya.

Menurut Yani, para PKL bisa mengambil barang dagangannya kembali setelah menjalani sidang tindak pidana ringan (tipiring) di pengadilan negeri di masing-masing wilayah.

"Kalau mau ambil barang dagangannya mereka harus menjalani sidang tipiring dulu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Pekan BTT, 1.276 Kendaraan Ditindak di Jakut

Bulan Tertib Trotoar, 1.276 Kendaraan Ditindak di Jakut

Selasa, 15 Agustus 2017 1763

Gubernur Minta Kasatpol PP Sterilkan Trotoar Dari Pedagang Kambing

Gubernur Minta Trotoar Tetap Steril

Jumat, 18 Agustus 2017 2075

 BTT, Tujuh Titik Ruas Jalan di Kecamatan Ditertibkan

Belasan Lapak PKL dan Puluhan Kendaraan Ditertibkan di Tanah Abang

Senin, 21 Agustus 2017 1880

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1020

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 847

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1343

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 737

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1213

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks