Bantuan Korban Banjir Cipinang Melayu Didistribusikan

Senin, 20 Februari 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Rio Sandiputra 3505

Bantuan Korban Banjir Cipinang Melayu Didistribusikan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Hingga pagi ini, masih sekitar 300 dari 2.000 warga RW 03 dan 04, Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta Timur korban banjir yang bertahan di lokasi pengungsian. Bantuan makanan dan logistik lainnya pun sudah didistribusikan.

Sejak semalam kita sudah berikan makanan siap saji. Bantuan dari berbagai pihak seperti PMI dan Sudin Sosial juga sudah masuk

Lurah Cipinang Melayu, Angga Sastra Amijaya mengatakan, sebanyak 285 pengungsi dari wilayah RW 04 masih bertahan di Masjid Universitas Borobudur. Sedangkan di kantor Pos RW 03, terdapat 15 jiwa.

"Sejak semalam kita sudah berikan makanan siap saji. Bantuan dari berbagai pihak seperti PMI dan Sudin Sosial juga sudah masuk," ujarnya, Senin (20/2).

Selain itu, pengungsi sudah dibagikan terpal alas tidur dan berbagai kebutuhan lain. Namun pihaknya masih membutuhkan popok dan susu balita sebab sekitar 50 di antaranya merupakan pengungsi usia balita.

Ketua RW 04 Cipinang Melayu, Irwan Kurniadi mengatakan, saat ini ketinggian air sudah surut sekitar 20 sentimeter dari sebelumnya. Ketinggian genangan di titik terdalam masih berkisar satu meter.

"Semalam sebenarnya sudah mulai surut. Tapi sekitar pukul 02.00 air meninggi lagi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jaktim Waspadai Banjir Cipinang Melayu dan Kampung Rambutan

Pemkot Jaktim Waspadai Banjir Cipinang Melayu dan Kampung Rambutan

Selasa, 17 Januari 2017 6490

Puluhan Warga Cipinang Melayu Dievakuasi

Puluhan Warga Cipinang Melayu Dievakuasi

Minggu, 19 Februari 2017 5216

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469098

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308156

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284400

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261035

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196650

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik