Pengerukan Lumpur di Saluran Air Jl RE Martadinata Selesai

Sabtu, 06 Agustus 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 4794

Proses Pengerukan Lumpur di Saluran Jl RE Martadinata Selesai

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Proses pengerukan lumpur di saluran air sepanjang Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, oleh Suku Dinas Tata Air Jakarta Utara rampung dikerjakan. Panjang saluran air yang menjadi fokus pengerukan kurang lebih 600 meter.

Di sana sering timbul genangan kalau hujan. Kalau ada genangan kita tuntaskan hulu sampai hilirnya

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Utara, Herning Wahyuningsih mengatakan, pengerukan lumpur yang berlangsung selama 1,5 bulan ini bertujuan untuk mengatasi genangan yang kerap merendam jalan tersebut setinggi 20 sentimeter. Sebab, sedimentasi di saluran tersebut cukup parah.

"Di sana sering timbul genangan kalau hujan. Kalau ada genangan kita tuntaskan hulu sampai hilirnya. Hulunya di Taman Bahari hilirnya di Kali Tirem. Lumpur nyaris setinggi saluran," ujar Herning, Sabtu (6/8).

Menurut Herning, kedalaman eksisting saluran bervariasi, mulai dari 80 sentimeter sampai 120 sentimeter. Namun karena sedimentasi, saluran air mengalami pendangkalan. Butuh ribuan karung untuk menampung karung yang sudah dikuras petugas.

"Hari ini selesai. Pengerjaan tidak menggunakan alat berat, semua manual. Semoga saluran sanggup menampung air jadi nggak tergenang lagi," tandas Herning.

BERITA TERKAIT
 Saluran PHB Mawar Direfungsi Cegah Genangan di JIS

Normalisasi Saluran PHB Mawar Cegah JIC Tergenang

Jumat, 05 Agustus 2016 3704

Ribuan Karung Lumpur di PHB Alfa Indah Diangkut

Lumpur di Saluran PHB Alfa Indah Diangkut

Jumat, 05 Agustus 2016 3384

10 Lapak PKL di Jl Puspa Raya Dibongkar

10 Lapak PKL di Jl Puspa Raya Dibongkar

Jumat, 05 Agustus 2016 4382

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 641

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1267

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1143

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1656

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 458

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks