Warga Keluhkan PKL di Jl Warung Pedok

Selasa, 24 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5830

 Lapak dan Kios Pedagang di Jl Warung Pedok Dikeluhkan

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Keberadaan lapak dan kios pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Warung Pedok RW 02, Kelurahan Menteng Dalam, Tebet, dikeluhkan warga. Selain menimbulkan kesan kumuh, keberadaan kios-kios pedagang dan lapak pedagang sayur dikeluhkan lantaran mengakibatkan penyempitan jalan.

Ini kan seharusnya bisa dilalui dua mobil. Tapi karena ada yang berjualan dan motor juga pada parkir, jadi ngantre deh

Bernard (59), warga setempat mengatakan, pedagang menggelar lapaknya hingga memakan bahu jalan. Akibatnya lalu lintas di jalan itu kerap tersendat karena kendaraan dari dua arah yang berlawanan terpaksa antre.

"Ini kan seharusnya bisa dilalui dua mobil. Tapi karena ada yang berjualan dan motor juga pada parkir, jadi antre deh," keluhnya, Selasa (25/5).

Akibat kemacetan itu, pria yang sehari-hari melalui jalan tersebut untuk mengantar anaknya sekolah terpaksa membuang waktu lebih lama untuk melintas. Selain menyebabkan kemacetan, aktivitas berjualan pedagang seringkali menyisakan sampah di jalan.

"Kenapa nggak ditertibkan atau ditata saja biar pengendara maupun warga yang mau belanja nyaman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Keluhkan Lambatnya Pembangunan Gedung Kelurahan

Warga Keluhkan Lambatnya Pembangunan Gedung Kelurahan.

Senin, 07 April 2014 3789

Pangkalan Gerobak Sampah di Harapan Mulya Dikeluhkan

Pangkalan Gerobak Sampah di Harapan Mulya Dikeluhkan

Jumat, 20 Mei 2016 8376

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2104

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 909

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1388

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1777

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1256

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks