Ratusan Peserta Ikuti Sosialisasi Security Awareness

Selasa, 26 September 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 5243

 Ratusan Peserta Ikuti Sosialisasi Security Awareness

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 336 peserta mengikuti sosialisasi security awareness yang diselenggarakan di Studio Podcast Suku Dinas Komunikasi, Informasi, dan Statistik (Sudin Kominfotik) Jakarta Barat, Selasa (26/9).

tidak terjebak dalam penipuan digital (phising)


Kepala Sudin Kominfotik Jakarta Barat, Andrie Yuswanto mengatakan, kegiatan dengan tema "mengintip modus penipuan dunia digital, lawan atau terjebak di dunia phising" bertujuan memberikan pemahaman pada peserta terkait modus penipuan digital yang marak terjadi di masyarakat.

"Kegiatan sosialisasi dilakukan agar masyarakat tahu dan mengerti dan tidak terjebak dalam penipuan digital (phising)," ujarnya.

Kepala Seksi Aplikasi Siber dan Statistik (Astik) Sudin Kominfotik Jakarta Barat, Nur Izuddin menuturkan, kegiatan security awareness dilakukan secara online melalui streaming youtube diikuti sebanyak 336 peserta. Kegiatan ini diharapkan akan memperluas jangkauan sosialisasi.

“Melalui kegiatan ini akan semakin banyak warga yang peduli terhadap ancaman kejahatan digital," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Guru dan Staf Pontren Diberi Sosialisasi Manfaat BPJS Ketenagakerjaan

Guru dan Staf Ponpes Disosialisasikan Manfaat BPJS Ketenagakerjaan

Senin, 25 September 2023 6927

300 Peserta Ikuti Sosialisasi Security Awareness

300 Peserta Ikuti Sosialisasi Security Awareness

Selasa, 27 Juni 2023 2440

Diskominfotik Sosialisasikan Pentingnya Keamanan Informasi dan Data

Diskominfotik Sosialisasikan Pentingnya Keamanan Informasi dan Data

Selasa, 04 Desember 2018 6106

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1320

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1488

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1060

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 986

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1118

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks