PPKD Jaksel Luncurkan Virtual Asisten

Rabu, 09 Agustus 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 3931

PPKD Jaksel Luncurkan Virtual Asisten

(Foto: Istimewa)

Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Selatan meluncurkan virtual asisten bernama VANIA di kantor wali kota setempat.

Maka dari itu kita lakukan sebuah inovasi digital

Virtual asisten yang terhubung dengan aplikasi whatsapp ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat berinteraksi dengan PPKD Jakarta Selatan.

Kepala PPKD Jakarta Selatan, Budi Karlia Setianto mengatakan, saat ini kebutuhan informasi menjadi hal penting. Berdasarkan Undang-Undang (UU) Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP), setiap informasi publik harus dapat diperoleh masyarakat dengan cepat, tepat waktu, biaya ringan dan cara yang sederhana. 

"Maka dari itu kita lakukan sebuah inovasi digital yang dapat melayani dan menjawab berbagai macam pertanyaan masyarakat," ujarnya, Rabu (9/8). 

Budi menjelaskan, virtual asisten ini sudah dibekali 45 jawaban yang sering ditanyakan masyarakat, beroperasi 24 jam serta dapat mengakses 10.000 data peserta pelatihan.

Kehadiran virtual asisten ini diharapkan bisa memudahkan masyarakat menerima segala informasi atau pelayanan dengan mudah tanpa harus datang ke kantor PPKD Jakarta Selatan.

"Kita harus bekerja secara maksimal dengan baik agar masyarakat puas akan kinerja kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Puskesmas Kecamatan Kembangan Launching Layanan Disabilitas dan Lansia

Puskesmas Kembangan Luncurkan Layanan Ramah Lansia dan Disabilitas

Selasa, 25 Juli 2023 3793

Dispusip DKI Luncurkan Jakliteral dan Kukuhkan Duta Baca 2023

Dispusip Luncurkan Aplikasi Jaklitera dan Kukuhkan Duta Baca Jakarta 2023

Jumat, 21 Juli 2023 6800

Pemkot Jakpus Kembali Launching Jakarta Beraksi

Pemkot Jakpus Luncurkan Jakarta Beraksi di Serdang

Senin, 07 Agustus 2023 3701

 Sudin Parekraf Jakpus Luncurkan Maskot Pariwisata Untuk Anak-Anak

Sudin Parekraf Jakpus Luncurkan Maskot si Olap

Jumat, 28 Juli 2023 4661

JakCard Sudah Bisa Digunakan Untuk Tiket KRL Commuter Line

JakCard Sudah Bisa Digunakan untuk Tiket KRL Commuter Line

Jumat, 28 Juli 2023 15975

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1573

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 905

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 579

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 820

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1213

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks