147 Pengemudi Bus AKAP Telah Tes Kesehatan di Terminal Kalideres

Rabu, 19 April 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1263

 31 Pengemudi Dites Kesehatan di Terminal Kalideres

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sejak 14 hingga 19 April hari ini, sebanyak 147 pengemudi dan kernet bus AKAP di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, telah menjalani tes kesehatan.

 

Demi keamanan penumpang hingga sampai tujuan dengan selamat

Johanes, dokter Puskesmas Kecamatan Kembangan yang bertugas di Posko Kesehatan Terminal bus AKAP Kalideres menuturkan, pengecekan kesehatan yang dilakukan pada sopir dan kernet bus AKAP angkutan lebaran meliputi tes urine, gula darah, tensi dan lain sebagainya.

"Pengecekan kesehatan pada awak bus tersebut dilakukan demi keamanan penumpang hingga sampai tujuan dengan selamat," ucapnya, Rabu (19/4).

Pengecekan kesehatan kepada pengemudi ini, ungkap Johanes, melibatkan lima petugas terdiri dari dokter, perawat, analis laboratorium, kesehatan lingkungan dan administrasi, dibantu dua petugas dari Badan Narkotika Nasional (BNN).

"Untuk hari ini dari pagi sampai siang sudah dilakukan pengecekan kesehatan pada 31 sopir dan kernet bus AKAP," ungkapnya.

Firman (45), sopir bus AKAP Sinar Jaya, menilai pemeriksaan kesehatan gratis bagi pengemudi ini sangat positif dan bermanfaat. Karena, pengemudi bisa mengetahui jika ada masalah kesehatan pada dirinya.

"Ini penting, karena saya dapat mengetahui kesehatan tubuh, sehingga bisa kerja dengan nyaman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Forkopimko Jakut Lakukan Pengecekan Harga, Pasokan Dan Kualitas Pangan Menjelang Idul Fitri

Forkopimko Jakut Cek Stok Pangan di Pasar Modern

Selasa, 11 April 2023 1383

 22 Armada Bus Angkut Diberangkatkan Dari Terminal Grogol

22 Bus AKAP Berangkatkan Pemudik dari Terminal Grogol

Selasa, 26 April 2022 2628

Arus Mudik Mulai Padati di Terminal Bus Tanjung Priok

Arus Mudik Mulai Padati di Terminal Bus Tanjung Priok

Kamis, 28 April 2022 2657

BERITA POPULER
Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 775

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1291

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1158

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1673

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 578

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks