Posko 3 Pilar Efektif Tekan Kerawananan Sosial

Selasa, 30 Juni 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Widodo Bogiarto 3082

Posko 3 Pilar Efektif Tekan Kerawananan Sosial

(Foto: Reza Hapiz)

Pendirian posko 3 pilar di 31 kelurahan di Jakarta Utara dinilai efektif menangkal kerawanan sosial selama Ramadan. Terlebih di wilayah ini tingkat kerawananannya cukup tinggi, karena tempat berkumpulnya beragam etnis .

Jakarta Utara memang daerah rawan karena menjadi tempat orang berkerumun

"Jakarta Utara memang daerah rawan karena menjadi tempat orang berkerumun. Seperti di Tanjung Priok, simpang Enggano, Jalan RE Martadinata, Ancol hingga Gunung Sahari," kata Rustam Effendi, Walikota Jakarta Utara, Selasa (30/6).

Posko 3 pilar yang terdiri dari unsur TNI, Polri dan pemerintah juga sangat penting bagi masyarakat, karena memiliki fungsi deteksi dan pencegahan dini.

"Selama Ramadan banyak aktivitas, terutama anak remaja. Peluang untuk kerusuhan lebih besar, kita fokuskan disitu. Ada Satpol PP bergerak ke wilayah. Sedangkan 4-5 anggota berjaga di posko, sisanya keliling lakukan pemantauan," jelas Rustam.

Lantaran dinilai efektif, posko 3 pilar ini keberadaannya akan dilanjutkan hingga pasca Lebaran.

BERITA TERKAIT
19 Posko Terpadu Didirikan di Johar Baru

19 Posko Terpadu Didirikan di Johar Baru

Selasa, 16 Juni 2015 3833

 Pekojan akan Bangun Posko Anti Tawuran

Pekojan akan Bangun Posko Anti Tawuran

Minggu, 28 Juni 2015 4465

wagub bkusukan klender durensawit

Djarot akan Polisikan Provokator Tawuran

Minggu, 21 Juni 2015 3630

heru budi hartono dok beritajakarta

Posko Bersama akan Dibangun di Taman BMW

Senin, 20 April 2015 6362

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2095

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 901

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1381

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1771

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1249

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks