Mitch Evans Juarai Jakarta E-Prix 2022

Sabtu, 04 Juni 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 1860

Mitch Evans Juara 2022 Jakarta E-Prix

(Foto: Nugroho Sejati)

Pembalap Mitch Evans dari tim Jaguar TCS Racing berhasil menjuarai seri kesembilan Formula E atau Jakarta E-Prix 2022 di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol, Sabtu (4/6).

Terima kasih kepada tim, sehingga saya dapat performa yang baik kali ini

Evans menang balapan dramatis melawan pembalap DS Techeetah Jean-Eric Vergne dan Edoardo Mortara dari tim ROKiT Venturi Racing.

Ia berhasil mengakhiri balapan dengan catatan waktu tercepat 1:09,786. Posisi kedua ditempati Vergne dengan catatan waktu 1:09,965. Sedangkan Mortara harus puas di posisi ketiga dengan catatan waktu 1:09,089.

Evans mengatakan, balapan kali ini terasa sangat panjang. Ia mengaku selalu berhati-hati dan berkonsentrasi penuh, terutama saat berada di belakang mobil Vergne yang terasa sangat sulit baginya.

“Saya merasa sangat nyaman setelah beberapa lap. Di lap terakhir saya sudah merasa sangat lelah dan menegangkan. Terima kasih kepada tim, sehingga saya dapat performa yang baik kali ini,” ujarnya.

Menurut Evans, cuaca di Indonesia tidak berpengaruh meski dirinya lebih suka dengan cuaca yang agak dingin.

“Sebelumnya saya tidak merasa yakin memenangkan kejuaraan ini. Tetapi saya bersama tim akan berusaha lebih baik lagi," katanya.

Sementara itu, meski berada di posisi kedua Vergne mengaku sangat suka balapan kali ini. Menurutnya, cuaca di Jakarta selama pertandingan sangat nyaman. Namun, pembalap ini enggan membeberkan alasan dirinya finish di posisi kedua.

“Bukan karena alasan cuaca. Ini merupakan hal baru. Tentu saja saya kalah karena alasan-alasan lainnya. Tapi ini pelajaran buat saya dan tim. Balapan berikutnya saya akan berusaha untuk lebih baik lagi,” tegasnya.

Di sisi lain, Mortara yang mengakhiri balapan pada posisi ketiga tidak menyesali akan performanya sore ini.

“Dalam balapan kali ini saya merasa rencana dan strategi yang ditetapkan tim dan saya juga berjalan dengan lancar. Jadi kami merasa telah memenuhi target,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perhelatan Formula E Berdampak Positif Bagi Pelaku UMKM 2

Balapan Formula E di Jakarta Diyakini Berdampak Positif pada Pertumbuhan Ekonomi

Sabtu, 04 Juni 2022 3112

Antusiasme Warga Negara Asing Nonton Formula E

Antusiasme Warga Negara Asing Saksikan Jakarta E-Prix 2022

Sabtu, 04 Juni 2022 2272

Anies Sapa Penonton di Sirkuit Formula E

Anies Sapa Penonton di Sirkuit Formula E

Sabtu, 04 Juni 2022 1987

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2386

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 810

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1231

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 504

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1192

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks