Selasa, 18 Februari 2025 Nugroho Sejati
Petugas Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan melakukan penindakan kendaraan yang terparkir di jalur pedestrian dan bahu Jalan Gunawarman, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (18/2). Sebanyak 10 unit sepeda motor dan tiga unit mobil diangkut menggunakan truk dan mobil derek untuk dibawa ke Kantor Sudinhub Jaksel serta dilakukan penindakan bagi pemilik kendaraan.
Kendaraan derek Sudinhub Jaksel membawa mobil yang parkir di bahu jalan
Petugas mengangkat sejumlah sepeda motor yang parkir di jalur pedestrian
Operasi angkut jaring kendaraan parkir liar ini untuk memberikan kenyaman bagi pejalan kaki dan kelancaran lalu lintas
Petugas menaikkan sepeda motor ke dalam truk
Sebanyak tiga mobil dan 10 sepeda motor dibawa ke Kantor Sudinhub Jakarta Selatan
Pemilik kendaraan berdebat dengan petugas saat kendaraannya hendak diangkut