Jumat, 09 Agustus 2024 Nugroho Sejati 79
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ceger melukis mural logo HUT ke-79 Republik Indonesai pada dinding jalan layang di Jalan Raya Mabes Hankam, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (9/8). Pelukisan mural yang ditargetkan selesai dalam dua hari tersebut berisi logo HUT ke-79 RI beserta temanya, yaitu Nusantara Baru Indonesia Maju.
Petugas PPSU menulis tema HUT ke-79 RI, yaitu Nusantara Baru Indonesia Maju
Pelukisan mural HUT ke-79 RI menggantikan mural lama yang bergambar logo HUT ke-78 RI
Refleksi mural terlihat dari kaca spion
Pelukisan mural ditargetkan selesai dalam waktu dua hari
Pengendara motor melintasi mural HUT ke-79 RI yang sedang dilukis
Petugas PPSU menggambar mural di Jalan Raya Mabes Hankam
Mural HUT ke-79 RI dikerjakan oleh seorang petugas PPSU Ceger