Karang Taruna Koja Gelar Lomba Film Pendek

Senin, 10 Agustus 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4250

 Karang Taruna Koja Gelar Lomba Film Pendek Sambut HUT RI ke 75

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Karang Taruna Kelurahan Koja menggelar lomba film pendek menyambut HUT ke-75 Kemerdekaan Indonesia. Setiap film yang dikreasikan wajib mengusung tema gerakan 3M (menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak) sebagai bentuk edukasi dan sosialisasi masyarakat dalam pencegahan COVID-19.

Ini juga menjadi kampanye mendukung gerakan 3M

Ketua Karang Taruna Kelurahan Koja, Mustofa mengatakan, pihaknya memilih lomba film pendek karena saat ini generasi muda banyak yang sudah terbiasa membuat video atau film hanya dengan handphone.

"Proses editing juga bisa berbekal telepon pintar yang biasa dipakai. Selain itu, ini juga menjadi kampanye mendukung gerakan 3M," katanya, Senin (10/8).

Dijelaskan Mustofa, lomba tersebut terbuka untuk umum baik individu, kelompok atau komunitas seperti pengurus Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW), Karang Taruna RW, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), pengurus Posyandu, dan pengurus Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK).

Bagi kreator yang berminat bisa mengirimkan hasil karyanya melalui surat elektronik (surel) kelurahankojakarangtaruna@gmail.com untuk mendapatkan penilaian panitia dan tim juri, paling lambat Senin (17/8) mendatang dan pemenangnya bakal diumumkan,  Kamis (20/8).

"Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan kami berikan hadiah menarik. Serta sertifikat bagi seluruh peserta yang sudah mengunggah film pendek kepada panitia," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sambut HT RI, Sudin Parekraf Jaktim Gelar Perlombaan Video Destinasi

Sudin Parekraf Jaktim Gelar Lomba Video Promosi Destinasi Wisata

Kamis, 06 Agustus 2020 3794

Peringati HUT ke-75 RI, Pemprov DKI Akan Kumandangkan Lagu Indonesia Raya Serentak di Berbagai Wilay

Peringati HUT ke-75 RI, Pemprov DKI Akan Kumandangkan Lagu Indonesia Raya Serentak di Berbagai Wilayah

Kamis, 06 Agustus 2020 3278

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7592

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 2998

Baznas (Bazis) DKI meluncurkan Ekspedisi Dapur Kemanusiaan bagi warga Aceh

Baznas Bazis akan Lakukan Ekspedisi Dapur Kemanusiaan ke Aceh

Rabu, 07 Januari 2026 559

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1486

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 1319

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks