Sudin Gulkarmat Jaksel Basmi Hama Ulat Bulu di Jati Padang

Sabtu, 15 Februari 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 2276

Petugas Basmi Ulat Bulu di Jati Padang

(Foto: Mustaqim Amna)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil menangani ratusan hama ulat bulu yang mengganggu kegiatan belajar mengajar di SDN 05 Jati Padang, Jalan Raya Ragunan, Pasar Minggu.

Ini bentuk responsif kita atas pengaduan dari pihak sekolah,

Kepala Sektor IX Gulkarmat Kecamatan Pasar Minggu, Moch Arief mengatakan, penanganan ulat bulu di lokasi dilakukan sejak pukul 06.30 hingga 09.00 dengan melibatkan tujuh personel.

"Ini bentuk responsif kita atas pengaduan dari pihak sekolah. Karena sudah ada karyawan maupun siswa yang terserang gatal-gatal akibat ulat bulu," ujarnya, Sabtu (15/2).

Ia menjelaskan, dalam penanganan ulat bulu ini, pihaknya juga berkoordinasi dengan petugas dari Satuan Pelaksana (Satpel) Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kecamatan Pasar Minggu.

"Kita menggunakan Ifek dan Air Rondo serta sabun dicampur dan disemprotkan di satu titik pohon yang menjadi tempat ulat bulu bertengger," katanya.

Arief berharap, melalui penanganan ini, ancaman ulat bulu di sekolah ini tidak lagi terjadi dan suasana belajar mengajar kembali normal.

"Jika warga mengalami kejadian yang sama segera hubungi kami agar langsung dilakukan penindakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Gabungan Basmi Ulat Bulu di Setu

Petugas Basmi Ulat Bulu di Perumahan Primkopti Setu

Selasa, 14 Januari 2020 3077

Dinas KPKP Basmi Hama Ulat Bulu di Duri Pulo

Dinas KPKP Basmi Hama Ulat Bulu di Duri Pulo

Minggu, 16 Juli 2017 2778

Warga Kemang Utara Diresahkan Ulet Bulu

Ulat Bulu Serang Permukiman Warga Duren Tiga

Selasa, 22 Desember 2015 4020

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1871

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1910

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 871

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1217

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Jumat, 14 November 2025 692

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks