124 Pelamar Daftar Seleksi PJLP Taman dan Makam Kepulauan Seribu

Selasa, 17 Desember 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2140

124 Pelamar Daftar Seleksi PJLP Taman dan Makam Kepulauan Seribu

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 124 pelamar akan mengikuti proses seleksi Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) Taman dan Makam Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kepulauan Seribu.

Kita lakukan proses seleksi PJLP ini secara terbuka untuk warga pulau,

Rencananya, seleksi akan dilaksanakan 18 Desember di Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Kepala UKT 2 Kepulauan Seribu, Sofyan mengatakan, nantinya tes akan menyeleksi dari 124 pelamar menjadi 38 pelamar. Seleksi terdiri beberapa dari tahapan, di antaranya tes tertulis, wawancara dan tes keahlian.

“Kita lakukan proses seleksi PJLP ini secara terbuka untuk warga pulau. Pelamar akan bertanggung jawab untuk perawatan taman dan makam,” katanya, Selasa (17/12).

Ditambahkan Sofyan, sebanyak 38 peserta yang terpilih akan ditempatkan di berbagai pulau, seperti Pulau Untung Jawa, Pulau Tidung, Pulau Panggang, Pulau Pramuka, Pulau Harapan, dan Pulau Sebira.

“Kita tempatkan para PJLP di beberapa pulau, khusus di Pulau Kelapa akan menyesuaikan. Lokasi penempatan menyesuaikan domisili PJLP yang akan direkrut,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
REVISI ...Kelurahan Cipinang Cempedak Terima 100 Bibit Pohon Jeruk dari CSR

Kelurahan Cipinang Cempedak Terima 100 Bibit Tanaman Jeruk

Selasa, 12 November 2019 2739

 Pemkot Jakbar Lakukan Seleksi Penerimaan PJLP

Pemkot Jakbar Buka Seleksi Penerimaan PJLP

Selasa, 10 Desember 2019 19867

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11223

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2174

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1145

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 714

Transjakarta Raih 3 Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Transjakarta Raih Tiga Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 525

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks