Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Pembangunan TPO Pejaten Barat

Kamis, 30 Agustus 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 3545

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Pembangunan TPO Pejaten Barat

(Foto: doc)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiapkan rekayasa lalu lintas saat pembangunan proyek Terowongan Penyebrangan Orang (TPO) antar sekolah Australian International School di Jalan Pejaten Barat, Jakarta Selatan.

Rekayasa lalu lintas tahap pertama mulai kita laksanakan pada tanggal 5 September sampai 31 Oktober 2018

Berdasarkan teknis pembangunan, TPO ini akan menghubungkan antar dua gedung sekolah yang ada di sisi utara dan selatan.

"Rekayasa lalu lintas tahap pertama mulai kita laksanakan pada tanggal 5 September sampai 31 Oktober 2018," ujar Andri Yansyah, Kepala Dishub DKI Jakarta, Kamis (30/8).

Ia menjelaskan, pada rekayasa lalu lintas tahap pertama, pihaknya akan mengalihkan lalu lintas dari arah timur simpang Pejaten menuju Kemang Barat melalui jalan detour di sisi selatan. 

Rekayasa dilakukan mengingat dilaksanakannya pengerjaan galian tanah dan pembuatan dinding terowongan di Jalan Pejaten Barat sisi selatan.

"Tahap kedua rekayasa dilakukan pada 2 November sampai 31 Desember 2018," katanya.

Menurut Andri, selama rekayasa lalu lintas, pihaknya akan mengalihkan arus lalu lintas dari arah barat Kemang yang akan menuju timur Simpang Pejaten melalui barat dengan menggunakan jalan detour sisi selatan.

Upaya tersebut dilakukan karena adanya pengerjaan galian tanah dan pembuatan dinding terowongan di Jalan Pejaten Barat sisi utara.

"Diimbau kepada para pengguna jalan agar menghindari ruas jalan tersebut dan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan," tandas Andri.

BERITA TERKAIT
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Marathon Asian Games

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Marathon Asian Games

Jumat, 24 Agustus 2018 1988

Ini Rekayasa Lalin Saat Pawai Obor Asian Games

Ini Rekayasa Lalin Saat Pawai Obor Asian Games

Rabu, 15 Agustus 2018 3157

BERITA POPULER
Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Rabu, 22 Oktober 2025 1696

Pramono dan Menteri Ekraf Buka Jakarta Innovation Days

Buka JID 2025, Pramono Dorong Inovasi Inkremental untuk Pembangunan Jakarta

Selasa, 21 Oktober 2025 1186

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Rabu, 22 Oktober 2025 824

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino memberi keterangan pers setelah Rapimgab

Wibi Berharap Pansus Hasilkan Perda yang Jadi Kebanggaan Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 1312

Petugas sedang memadamkan kebakaran rumah di Pademangan Timur

Kebakaran di Pademangan Timur Berhasil Dipadamkan

Kamis, 23 Oktober 2025 469

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks