128 Grup Ikuti Kompetisi Seni Pelajar

Kamis, 26 Oktober 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 3420

 128 Grup Ikuti Kompetisi Seni Pelajar

(Foto: Keren Margaret Vicer)

Sebanyak 128 grup dari 120 sekolah mengikuti Kompetisi Seni Pelajar Tahun 2017 yang diselenggarakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta di Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat.

Total ada 2 ribu pelajar yang menjadi peserta

Kepala Bidang Seni Budaya Disparbud DKI Jakarta, Gumilar Ekalaya menuturkan, kompetisi mempertandingkan delapan kategori lomba yang berlangsung 24-27 Oktober 2017.

"Total ada 2 ribu pelajar yang menjadi peserta. Mereka berasal dari sekolah-sekolah di lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu," kata Gumilar, Kamis (26/10).

Dijelaskannya, untuk lomba yang sudah berlangsung yakni lomba menggambar tingkat Taman Kanak-kanak (TK) berhasil menjadi Juara I peserta asal TK Mutmainah, Jakarta Barat; Juara II diraih TK Al Azhar 6, Jakarta Timur; dan Juara III didapat TK Islam Al Azhar 5, Jakarta Selatan. Sedangkan, untuk Juara Harapan I diraih TK Islam Al Hidayah, Jakarta Utara; dan Juara Harapan II dari TK Cinta Kasih Tzu Chi, Jakarta Barat.

Kemudian, untuk kategori tari kreasi baru nuansa daerah tingkat TK, Juara I diraih TK Islam Al Halimiyah, Jakarta Timur; Juara II TK 6 Penabur, Jakarta Utara; Juara III TK Negeri Penggilingan, Jakarta Timur; Juara Harapan I TK Al Rawdhah, Jakarta Pusat; dan Juara Harapan II TK Arrahman Motik, Jakarta Selatan.

Untuk lomba tari kreasi nuansa daerah tingkat sekolah dasar (SD), Juara I dimenangkan SDN Kenari 7, Jakarta Pusat; Juara II SDN Jatinegara Kaum 03, Jakarta Timur; Juara III diraih SD Al Maka Kalideres, Jakarta Barat;

"Juara Harapan I diraih SDN Ragunan 14 Pagi, Jakarta Selatan; dan Juara Harapan II didapat SDN Klender 04, Jakarta Timur," terangnya.

Lomba paduan suara tingkat SD, sambungnya, untuk Juara I dimenangkan SD Tarakanita 5, Jakarta Timur; Juara II SDN Tebet Timur Dalam 15, Jakarta Selatan; Juara III SDN Cijantung 3, Jakarta Timur; Juara Harapan I SD Islam Dwi Matra Cilandak, Jakarta Selatan; dan Juara Harapan II SD TKM Marsudirini, Jakarta Utara.

Ia menambahkan, SMPN 259 Jakarta Timur dinobatkan sebagai Juara I lomba tari kreasi baru nuansa daerah tingkat SMP; Juara II diraih SMPN 81, Jakarta Timur; Juara III SMP Keluarga Kusuma Marsudirini, Jakarta Utara; Juara Harapan I SMPK 5 Penabur, Jakarta Timur; dan Juara Harapan II SMPN 201 Cengkareng, Jakarta Barat.

Kategori lomba vokal grup tingkat SMA, Juara I dimenangkan SMA Labschool, Jakarta Selatan; Juara II SMAN 44, Jakarta Timur; Juara III SMAN 13 Jakarta Utara; Juara Harapan I SMAN 52, Jakarta Utara; dan Juara Harapan II SMAN 57, Jakarta Barat.

"Sore ini akan dilangsungkan lomba musikalisasi puisi tingkat SMA. Sementara, lomba paduan suara tingkat SMA sekaligus penutupan digelar besok," terangnya.

Menurut Gumilar, dalam kompetisi ini dinilai langsung oleh juri yang berkompeten di bidangnya, mulai dari praktisi, pelaku seni, dan akademisi.

"Kami berharap kegiatan ini bisa meningkatkan pemahaman terhadap nilai seni dan budaya sejak usia dini. Selain itu, kreativitas dan kemampuan seni para pelajar semakin bertambah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pentas Seni Bakal Digelar di Lenggang Jakarta Jalan Cengkeh

Pentas Seni Bakal Digelar di Lenggang Jakarta Jalan Cengkeh

Selasa, 24 Oktober 2017 3093

 30 Peserta Pelatihan Menampilkan Seni Teater Tradisi Betawi di PPSB Jakarta Pusat

Seni Teater Tradisi Betawi Dipentaskan di PPSB Jakpus

Jumat, 06 Oktober 2017 3343

1.790 Siswa di Jakbar Ikut Kompetisi Seni

1.790 Pelajar di Jakbar Ikut Kompetisi Seni

Selasa, 08 Agustus 2017 1981

BERITA POPULER
Belasan Ribu Pelari Ramaikan Eco RunFest 2025 di Plaza Timur GBK

Ribuan Peserta Ramaikan Eco RunFest 2025

Minggu, 23 November 2025 803

BMKG Prediksi Hujan Guyur Jakarta Mulai Siang Hingga Malam

Hujan Diperkirakan Guyur Sebagian Jakarta Hari Ini

Minggu, 23 November 2025 784

Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1407

Rano Karno memberikan sambutan pada kegiatan Wakuncar Melawai showcase di M Blok Hub

Wagub DKI Ingin Blok M Hub Direplikasi di Tempat Lain

Sabtu, 22 November 2025 733

Satu alat berat sedang mengeruk lumpur Kali Ciliwung

Normalisasi Ciliwung Sasar Kelurahan Cililitan dan Pengadegan


Jumat, 21 November 2025 928

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks