Pengawasan Pangan di Sentra Kuliner Binaan Ditingkatkan

Selasa, 06 Juni 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2548

Pengawasan Keamanan Pangan di Sentra Kuliner Binaan Ditingkatkan

(Foto: doc)

Pengawasan terhadap panganan yang diduga mengandung zat berbahaya di 285 lokasi sentra kuliner binaan, terus ditingkatkan Dinas Koperasi Usaha Kecil, Menengah dan Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta.

Selama Ramadan kita tingkatkan kuantitas pengawasannya

Kepala Dinas KUKMP DKI Jakarta, Irwandi mengatakan, saat ini ada sekitar 17 ribu pedagang kuliner yang membuka usaha di 285 lokasi sentra kuliner binaan.

Dia berharap, seluruh pedagang bisa menjaga panganan yang dijual agar tidak tercampur zat berbahaya seperti rhodamin, boraks, formalin dan metanil yellow. 

"Selama ini kami rutin lakukan pemeriksaan bersama Lakesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) dan dan Badan Pengawasan Obat dan Makanan," katanya, Selasa (6/6).

Diungkapkan Irwandi, sepekan dua kali pihaknya melakukan pengawasan secara bergilir ke seluruh lokasi sentra kuliner binaan KUKMP.

"Selama Ramadan kita tingkatkan kuantitas pengawasannya. Terutama terhadap makanan takjil," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kamar Hotel Grand Cempaka Mulai Direnovasi Bernuansa Betawi

Jaktour Perbanyak Sentuhan Nuansa Betawi di Hotel Grand Cempaka

Jumat, 26 Mei 2017 3716

Pasar Binaan Nasi Kapau Senen Direvitalisasi

Sentra Nasi Kapau Lokbin JP 34 Direvitalisasi

Kamis, 23 Maret 2017 4649

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11052

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 968

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 851

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 738

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Kamis, 22 Januari 2026 403

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks